Friday, March 25, 2011

Bebek Mercon Kayun



Kuliner di Surabaya, rasanya kurang lengkap tanpa mencicipi bebek Mercon kayun. Apa itu bebek mercon? Bebek mercon adalah sebuah makanan, yang dibuat sangat pedas dengan sedikit kuah yang sangat kental. Karena itulah disebut dengan bebek mercon. Mungkin rasanya yang sangat pedas tadi.

Dengan harga yang relatife terjangkau, yakni sekitar Rp 12.000,_ warung ini tidak pernah sepi pengunjung. Terletak di Jalan Kayun nomor 10 A Surabaya, warung ini selalu dipadati oleh pembeli. Terlebih lagi saat siang yakni waktunya orang makan siang, atau malam hari saat anak-anak muda ingin mencari makan.

Rasanya yang luar biasa pedas, bisa membuat bibir kita terasa terbakar. Tapi disitulah letak nikmatnya, ditambah dengan bumbunya yang terasa sangat enak, hmmm....jadi kepingin lagi nie rasanya. Jika anda tidak suka yang pedas-pedas, warung ini juga menyediakan makanan bebek biasa seperti warung bebek-bebek yang lain, dan rasanyapun juga tak kalah enak. Gimana, mau nyoba???


Bagi pecinta kuliner bebek, Bebek Mercon yang cabangnya sudah tersebar di berbagai wilayah kota Surabaya ini menawarkan menu yang berbeda dengan biasanya — Oseng-Oseng Bebek Mercon.
Dagingnya empuk, dengan bumbu seperti krengsengan, plus ditambah bonus jeroan / ati bebek pula.



Bebek Mercon Bikin Mulut Meledak


Mercon memang sangat berbahaya, apalagi kalau meledak dimulut kita. Tapi di Surabaya, orang malah beramai-ramai ingin meledakkan mulutnya dengan mercon, tapi bukan mercon yang terbuat dari sumbu dan serbuk mesiu tentunya melainkan mercon yang terbuat dari daging bebek goreng.

Bebek mercon, begitu orang biasa menyebut depot nasi bebek di Jalan Kayon Surabaya itu. Berlokasi tak jauh dari sinagoga (tempat bersembahyangnya orang yahudi di Surabaya), lokasi bebek mercon milik Pak Doni ini memang luar biasa larisnya.


Menurut Doni, kata mercon sengaja dilekatkan untuk menggambarkan betapa dasyatnya rasa pedas pada bebek goreng asli Surabaya ini. Karenanya, jika anda suka tantangan, silahkan mampir ke warung ini, dijamin mulut anda akan meledak, mata menangis, dan badan berkeringat.

Disajikan dalam bentuk daging yang dibumbu pedas, bebek mercon ini ditambah berbagai bumbu dan lalapan kemangi serta mentimun. Ada dua menu utama bebek yaitu bebek mercon goreng dan bebek mercon oseng-oseng dengan harga sama yaitu Rp 8 ribu perporsi.

Berbahan dasar daging bebek yang direbus dulu sebelum digoreng, cara membuat bebek mercon tak ubahnya dengan bebek-bebek lainnya. Hanya seluruh bumbu baik saat perebusan, penggorengan maupun saat penyajian seluruhnya berbahan dasar air cabai merah yang dilengkapi beberapa bumbu rahasia.

Setelah disajikan, rasa sengar langsung terlihat dari dua mangkuk bumbu yang menyertai bebek dan semuanya berupa sambal. "Sangking pedasnya, ada yang bilang kita makan sambal lauk bebek," kata Doni.

Yudi Pudji (23 tahun) pengunjung asal Gubeng airlangga Surabaya mengatakan, bebek mercon sangat pas untuk menu berbuka maupun sahur. "Kalau buka puasa, jangan langsung makan bebek mercon, minum dan nyamil dulu supaya perut tak kaget," kata Yudi memberikan tips.
www.tempointeraktif.com

No comments:

Post a Comment