Monday, March 28, 2011

Kelak Gedung DPR Itu akan Jadi Simbol Betapa Megahnya Ketidakpedulian DPR akan Aspirasi Rakyat

1301365088956541919


Pembangunan Gedung DPR yang super mewah itu terus berlanjut. Meski menuai kecaman dari berbagai pihak, tetapi tidak menyurutkan niat DPR untuk melanjutkan proyek kolosal para wakil rakyat itu.

Pembangunan gedung baru DPR dianggap wajar dan representatif mengingat penghuni gedung DPR saat ini sudah melebihi kapasitas yang seharusnya. Jumlah penghuni yang berkantor di gedung DPR adalah 2500 orang, sedangkan gedung Nusantara hanya berkapasitas 800 orang, sudah termasuk pegawai staf dan pegawai rumah tangga. Oleh karena itu, pembangunan gedung baru untuk para anggota DPR dirasa wajar.
Dana yang dikucurkanpun tidak main-main, yaitu 1.16 triliun. Dimana setiap ruang anggota DPR konon menghabiskan dana senilai 800 juta rupiah. Dana yang benar-benar fantastis di tengah kinerja para anggota dewan yang justru semakin merosot.

Kecaman dari berbagai pihak sedikitpun tidak membuat anggota DPR itu bergeming. Ibarat anjing menggonggong kafilah berlalu. Ini sungguh adalah sebuah ironi. Dimana jutaan rakyat Indonesia masih hidup dibawah garis kemiskinan, ratusan gedung sekolah yang nyaris roboh dan tak kunjung mendapat anggaran perbaikan. Eksistensi Dewan Perwakilan Rakyat sebagai lembaga tinggi negara yang menampung aspirasi rakyat patut dipertanyakan. Komitmen anggota DPR yang mengemban aspirasi rakyat, jelas hanyalah isapan jempol semata. Triliunan uang negara bukanlah untuk mensejahterahkan rakyat, melainkan untuk memanjakan para manusia-manusia yang lupa daratan itu!

Apakah ada di antara para anggota dewan itu yang berani menjamin bahwa dengan menempati sebuah gedung megah dengan pasilitas mewah akan membuat kinerja mereka membaik. Tentu Anda masih ingat akan tingkah para anggota dewan kita yang tidur di dalam persidangan. Lalu jika dengan gedung dan fasilitas yang sekarang ini saja hal-hal seperti itu bisa terjadi, apakah Anda setuju jika saya mengatakan bahwa kelak gedung megah berfasilitas mewah itu, hanya akan menjadi hotel bintang lima untuk para anggota dewan kita.

Lalu apa saran saya untuk para anggota dewan terhormat itu, “Benahi kinerja Anda, maka rakyat Indonesia akan merestui Anda untuk menikmati gedung megah dengan fasilitas mewah itu.”

Namun pernyataan ketua DPR yang terhormat Marzuki Ali, benar-benar telah melukai hati rakyat. “PROYEK TERSEBUT HARUS BERJALAN. PEMBANGUNAN GEDUNG BARU ITU, MAU TIDAK MAU, SUKA TIDAK SUKA, HARUS TETAP DILANJUTKAN. KALAU ADA KRITIK, KITA TERIMA SAJA.”

Indonesia berduka………………………

Lensa Yudha


Sumber: kompasiana.com

No comments:

Post a Comment